Belajar Monitize Blog di Kelas Blogger Bengkulu


Kali ini kelas Blogger Bengkulu (25 November 2018) bersama Blogger Bengkulu diselenggarakan di BFC Taman Berkas Bengkulu. Kegiatan rutin bulan November ini mengangkat tema mengenai Workshop Blog dan Menghasilkan uang dari Blog. Acara kali ini dipandu oleh Alfashari yang merupakan pemilik blog www.catatanpemimpi.com. Sebagai pengantar menuju Materi, Mbak-Milda yang merupakan founder Blogger Bengkulu memberikan motivasi dan semangat kepada para peserta untuk terus menulis. Salah satunya melalui blog yang merupakan sarana untuk terus melatih dan konsisten dalam menulis. Materi pertama disampaikan oleh Intan Novriza Kemala Sari. Pemilik blog www.inokari.com dan juga www.ketimpukbuku.com ini adalah seorang penyiar di RRI. Suaranya yang empuk dan enak didengar ini telah lama menekuni dunia blog. ia menjelaskan mengenai langkah-langkah dalam memilih job dan menerima tawaran kerjasama dari para agent. Menariknya, dek Ntan ini-begitu sapaannya-senantiasa memberikan tips dan semangat kepada para peserta untuk terus menulis. Meskipun hanya 2 kali postingan dalam seminggu. 

Batik "Negeri Serambi Mekah Aceh"


sumber : travelingyuk.com

Ketika menyebut Aceh, barangkali kita tak lupa dengan julukan wilayah tersebut sebagai Negeri Serambi Mekah. Dan lagi, kita tentu tak lupa bahwa Aceh pernah dilanda bencana tsunami Aceh pada tahun 2004 silam. Meski demikian, wilayah ini memiliki ragam budaya yang menarik untuk dilestarikan. Berkunjung ke wilayah Aceh tentu orang tak lupa berkunjung ke Mesjid Raya Baiturrahman, mesjid agung yang berdiri kokoh di pusat Kota. Aceh memang dikenal sebagai daerah yang kuat dalam memegang prinsip dan ajaran Islam. Namun siapa sangka, Aceh pun dianggap memiliki budaya batik yang hingga kini masih ada dan berkembang. Meskipun wacana tentang batik Aceh sering menuai pro da kontra Ada pihak yang mengatakan bahwa Aceh memiliki tradisi Batik, namun tidak sedikit yang berujar bahwa di Aceh tidak memiliki tradisi membatik layaknya di Jawa, melainkan hanya tradisi menggunakan batik saja. Alasannya, kata batik sendiri berasal dari bahasa Jawa yakni Amba yang artinya menulis atau titik.  Jejak sejarah lah yang kemudian mengatakan bahwa batik dibawa oleh para penduduk asli jawa yang tinggal dan menetap di Aceh.

Festival Belanja Lazada 11.11 : Momentum Memanjakan Diri Dengan Belanja


  
Menjadi perempuan dengan status ganda memang unik-unik menarik. Sebagai seorang mama muda, istri dan pekerja sekaligus telah menuntut kemampuan untuk memanajemen uang, waktu, pikiran dan tenaga begitu diperlukan. Sibuk, sudah pasti. Membereskan rumah yang berantakan, memandikan anak, mempersiapkan keperluan suami yang hendak dinas, plus arisan dan tak lupa menyiapkan laporan pekerjan. Belum lagi prosesnya disertai dengan perasaan suka, duka, kecewa, marah dan teriakan. Kadang tertawa sendiri bila mengenangnya. Sempat terpikir untuk sesekali bisa memanjakan diri.

Refreshing sesekali menjadi sebuah kebutuhan. Sebagai perempuan, belanja sembari cuci mata bisa menjadi alternatif untuk me-refresh diri juga loh. Nah, menjelang akhir tahun begini, Lazada sebagai salah satu onlineshop terkemuka mengadakan Festival Belanja 11.11 atau yang dikenal dengan Lazada 11.11. Boleh dikata, pucuk dicinta ulam pun tiba. Festival ini bisa jadi sarana untuk merealisasikan wishlist-ku yang sempat tertunda. Kemunculan perayaan festival lazada 11.11 diawali dari perayaan kaum single day di Cina. Dimana para single dapat memanjakan diri pada hari tersebut. Seiring dengan perkembangan zaman, perayaan tersebut bertransformasi menjadi kegiatan memanjakan diri melalui aktivitas belanja. Tapi tentu saja, belanja yang dilakukan mesti tetap disesuaikan dengan budget yang ada loh, ya. Hehe. Lewat festival ini, berbagai produk yang dijual akan mendapatkan diskon hanya dalam kurun waktu 24 jam saja. Dilihat di kalender, tanggal 11 bulan 11 itu bertepatan dengan hari minggu. Bakal jadi weekend yang seru nih. Sebanyak kurang lebih 220 juta produk yang akan diperjualbelikan dalam festival ini. Termasuk mengaet UKM untuk memasarkan produk mereka.